Bagaimana Bekam dalam Tinjauan Medis

Admin 26.3.14



Asalamuallaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Dok, mau tanya soal bekam dari kacamata kedokteran umum. Bagaimana menurut dokter soal bekam, misalnya ditinjau dari segi higienis atau tidaknya ataupun rujukan medis? Terima kasih.

REZKITA

Wasallam Warahmatullahi Wabarakatuh,

Dalam dunia kedokteran Barat atau konvensional, bekam atau blood cuppingtidak diajarkan sebagai salah satu cara untuk penyembuhan atau pencegahan penyakit tertentu.

Menurut saya, bekam bagus saja digunakan sebagai metode alternatif pengobatan, asal memperhatikan 3 hal :

1. Harus dipahami tidak semua penyakit bisa dibekam. Seperti penyakit yang menyebabkan kurang darah (gagal ginjal, kanker,anemia dll) tidak boleh dibekam, karena akan menyebabkan pasien makin turun hemoglobinnya.

2. Alat bekam haruslah steril, baik sarung tangan, jarum dan cup-nya. Ini untuk menghindari terjadinya penularan penyakit atau infeksi bakteri dan virus.

3. Berbekamlah di tempat yang terapisnya sudah bersertifikasi atau di bawah pengawasan tenaga medis.

Related Post:

Blogger Template by BlogTusts Sticky Widget by Kang Is Published by GBT.

No comments:

Post a Comment